Senin, 15 Juli 2013

TITIK KRITIS MARGARINE

sahabat HC Jatim, anda suka membuat kue? pasti tidak pernah ketinggalan bahan baku satu ini, yaitu margarin.

Margarine berbeda dengan mentega. Jika mentega dibuat dari bahan dasar susu, maka margarin terbuat dari bahan dasar lemak nabati, seperti lemak dari minyak kelapa atau dari kelapa sawit.

Dalam proses pembuatan margarin, ( skala industri), seringkali ditambahkan bahan pengemulsi, bahan penstabil ( stabilizer), bahan pewarna,serta penambah aroma ( flavor). Apabila bahan bahan yang dipkai tersebut berasal dari bahan halal,tentu tidak masalah. Namun apabila berasal dari produk hewani, maka harus dipastikan dari hewan halal atau haram.salah satu bahan engemulsi yang dipakai adalah lesitin.Apabila menggunakan lesitin kedelai, maka halal. namun jika menggunakan lesitin babi maka statusnya bisa jadi haram. disinilah letak titik kritisnya.

jadi, pastikan margarin yang anda pakai sudah ber sertifikat halal ya Sahabat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar